17 Feb 2014

Fakta unik jatuh cinta dapat melakukan hal hal aneh


Ayo jujur kapan pertama kali jatuh cinta sama lawan jenis? ada yang waktu masih duduk di sekolah dasar? atau ada yang sebelum sekolah dasar? pernah ngerasain sampai tergila gila sama yang satu ini? merasakan mabuk cinta?
perasaan hasrat dari cinta dapat membuat benar benar kacau tubuh dan fikiran,dari cara berbicara hingga cara anda berjalan.  dan ada yang menelitinya loh untuk tentang yang seperti ini. nah berikut Fakta unik jatuh cinta dapat melakukan hal hal aneh 

1. Cinta membuatmu bodoh dan akan semakin bodoh.
  Penelitian telah menunjukkan bahwa orang-orang yang bergairah terhadap cinta cenderung kurang dapat fokus.
” Ketika anda telah terlibat dalam hubungan yang romantis anda akan sulit fokus terhadap hal lain karena anda menghabiskan sebagaian besar sumberdaya kognitif anda untuk memikirkan orang yang anda cintai, ” Ucap Dr. Henk van Steenbergen.seorang assistant professor di universitas leiden.
2. Cinta membuat anda tinggi. Para ilmuan telah melakukan MRI scan untuk membuktikan ketika anda jatuh cinta, sistem saraf yang sama dengan kecanduan kokain yang ada diotak terkait dan menjadi aktif, dan itu memberi anda perasaan euforia.
3. Cinta membuat anda lebih tahan rasa sakit. lupakan obat peredam rasa sakit mungkin semua yang anda butuhkan hanya percintaan.
Ternyata beberapa area otak yang diaktifkan karena perasaan cinta itu merupakan bagian area yang sama untuk mengurangi rasa sakit, ” Ucap Dr. Arthur Aron, seorang professor psikologi di State University of New York di Stony Brook.
faktanya bahkan hanya memegang tangan orang yang anda cintai dapat menghilangkan rasa sakit.
4.Cinta membuat anda berjalan lebih lambat. ini dia untuk laki-laki. Penelitian telah menemukan bahwa laki-laki mengatur kecepatan berjalan mereka untuk menyamai kecepatan pasangan mereka, namun fenomena yang aneh ini tidak terlihat ketika laki-laki berjalan dengan orang lain yang dikategorikan hanya sebagai teman.
5. Mengubah detak jantung anda menyamai dengan seseorang yang spesial bagi anda. penelitian juga menunjukkan bahwa ketika anda dalam perasaan cinta, jantung anda berdetak secepat partner anda.
6. Membuat anda berbicara dengan nada yang tinggi. Wanita cenderung akan meningikan nada suara terhadap orang yang mereka suka. penelitian juga menemukan bahwa orang yang sedang jatuh cinta cenderung akan mengikuti nada suara dari orang yang disukainya sebagai cara untuk mengkomunikasikan kasih sayang dan perasaan yang sama.
7. Membuat anda menjadi Buta. beberapa studi menunjukkan bahwa orang-orang dalam hubungan yang berkomitment dan secara aktif berpikir tentang pasangan mereka benar-benar mencegah mata mereka untuk menarik anggota lawan jenis bahkan secara tidak sadar.
8. Membuat mu menjadi Pemberani. kita sering mendengar mengenai dongeng seorang kesatria yang mempertaruhkan semuanya untuk orang yang tercintanya. sebuah studi terhadap hal tersebut dilakukan dan menunjukkan laki-laki lebih bersedia mengambil resiko yang tidak perlu untuk pasangan romantisnya.
9. Membuat Pupil mata anda Membesar. mungkin ini yang disebut bahwa mata adalah jendela jiwa seseorang ? Studi menunjukkan bahwa Pupil mata membesar seiring dengan kondisi emosional yang intens

ada yang sadar akan hal ini??? silahkan komentar :)

sumber : http://www.heweal.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

click here

ads2